Minggu, 25 Januari 2026

Memasuki Bulan Suci Ramadhan Remaja Mesjid AR RIDHA Menggelar Acara ISRA' DAN MI'RAJ' NABI MUHAMMAD SAW , 1447 H


Marelan | ijusu01.com - Remaja Masjid Ar Ridha jalan jala 09 lingkungan 04 kelurahan Paya Pasir Kecamatan Medan Marelan Kota Medan Sumut sabtu 24 januari 2026 menggelar acara isra' dan  Migra'j Nabi Muhammad SAW 1447 H.yang diadakan di pelataran halaman masjid Ar Ridha selesai ba'da Isa.sebagai Mubaligh  dalam acara Isra'dan Migraj yaitu ustad Sairuz zuhdi S.pdi

Dan Qori  : Muhammad Wildan 

Sebelumnya acara dibuka oleh Protokol Velly dan Putri dan dilanjutkan dari ketua Panitia Al Hafis dan Tokoh Masyarakat menyampaikan sepata dua patah. lingkungan 04 Kelurahan Paya Pasir Medan Marelan ,

Ustad Dr  Mohd Irsyad MA.menyampaikan bahwa peringatan isra mi'raj itu sangat perlu dilaksanakan karena merupakan salah satu Peringatan Hari Besar Islam ( PHBI) di dalam acara ini kita dapat mengetahui, Sejarah turunnya Perintah Shalat.

"Sehingga kita akan bisa memahami bahwa shalat itu ibadah yang sangat penting dalam Islam, ust irsyad juga mengajak kita terus menyemarakan setiap peringatan hari besar Islam.  memperbanyak amal shaleh kita apalagi pada bulan Rajab dan syaban bulan yang diberikan keberkahan oleh Allah Swt. Apalagi kita akan memasuki bulan Ramadhan bulan yang pernuh kebaikan dan bulan yang amal ibadah dilipat gandakan".

Terakhir kita mengajak mari terus kita jaga persatuan dan kebersamaan kita dilingkungan 04 paya pasir. Terakhir beliau mengajak mari kita dengarkan tauziah ini sehingga menambah wawasan ilmu pengetahuan kita.

Sambutan dari Ketua BKM Masjid Ar Ridha yang  di wakili oleh Ustad Oki Darmawan 

"Allahamdullilah kita semua di berikan oleh allah swt kesehatan  dan umur yang panjang sehingga kita dapat hadir dalam acara isra' dan Migraj ini  berjalan  dengan tertib dan lancar, Isra' dan Migraj ini di jadikan sebagai momentum dalam rangka melaksanakan ibadah sholat kepada allah swt.semua ini menjadi amal  untuk  kita semua"

Selanjutnya sambutan dari kepala lingkungan 04 kelurahan Paya Pasir Medan Marelan "Trima kasih kepada adek adek dari Remaja Masjid Ar Ridha yang telah berusaha dengan sungguh sungguh membuat acara Isra'dan Migraj Saw tahun  1447 H terlaksana dengan baik dan Hikmad, Saya Sampaikan kepada bapak bapak dan ibu ibu saya himbau agar terus mengawasi anak anaknya agar tidak ikut serta dalam  tawuran dan begal, di Gg kambing lagi kurang baik sekarang ini, banyak remaja remaja dengan menaiki septor dengan berboncengan dua dan ada yang bertiga  membawa Senjata panjang dan panah dan senapang angin dll berjalan komvoi di Gg kambing, Jadi mohon perhatiannya kepada bapak bapak dan ibu ibu sekalian agar mengawasi anaknya yang baru tumbuh dewasa" ujarnya

Acara yang ditunggu tunggu  Tausiah Isra' dan Migraj yang disampaikan Ust. Sairus Zuhdi, S.Pdi dalam menyampaikan tentang sejarah Peristiwa isra mikraj. bahwa kegiatan isra mi'raj peristiwa yang sangat penting dalam islam.karena dari peristiwa itulah Allah menurun perintah shalat..

Allah memberikan perintah ibadah shalat sebanyak  50 x dalam smalam, tapi ketika Nabi Muhammad jumpa dengan nabi Musa dan meminta nabi Muhammad minta dispensasi pada Allah untuk dikurangi sampai akhir nya sholat 5 x dalam  satu hari satu malam. itu  diminta pada kita sebagai ummat nabi Muhammad untuk selalu melaksanakan ibadah shalat jangan sampai shalat ditingalkan dan serta mengharap shalatnya wajib untuk dilaksanakan dimesjid secara berjamaah.

Dilanjutkan dengan Doa, tanpak hadir dalam acara Isra' dan Migraj Nabi Muhammad Saw.

para Pengurus Teras  BKM Ar Ridha dan para jamaah bapak bapak  dan  ibu para undangan  dan anak anak yang hadir.

(Titin)

0 komentar:

Posting Komentar

Dewan Komisaris Pelindo Tinjau Operasional BNCT, Perkuat Keselarasan Strategi dan Kinerja Terminal Belawan

BELAWAN | ijusu01.com - Dewan Komisaris PT Pelabuhan Indonesia (Persero) melakukan kunjungan kerja ke wilayah Belawan pada minggu keempat Ja...